Batam ----
Pemerintah Kota Batam kelimpungan akibat banjir yang menghadang daerah setempat. Akhirnya atas permintaan Walikota Batam, Pemko Batam memperoleh bantuan pinjam pakai alat berat dari Pemerintah Propinsi Kepri. Empat alat berat itu difungsikan untuk normalisasi drainase di Kota Batam.
"Kita minta bantu alat berat dari Pemprov, karena butuh anggaran, makanya disewakan dahulu. Gubernur yang bayar sewanya," kata HM Rudi, SE, Walikota Batam.
Disebutkan, empat alat berat itu akan mendukung fungsi keberadaan alat berat yang dimiliki Pemko Batam saat ini. Sembilan alat berat milik Pemko plus empat yang disewa oleh Pemprov Kepri. Tahun ini, Pemko Batam kembali mengajukan lima alat berat ke Pemprov Kepri yang surat resminya sudah diajukan ke Gubernur Kepri.
Dalam pesan singkat Walikota Batam pada Putera Riau mengharapkan kepada seluruh pihak untuk selalu bersama menjaga kebersihan drainase atau parit yang ada. "Kanal atau longkong harus terbuka dan bersih dari sampah, itu tugas kita bersama," pintanya. (Roder)
Artikel keren lainnya: