Jakarta, (puterariau.com) I --Raja Salman bin Abdul Aziz bin Saud dari Arab Saudi berpidato cuma lima menit dalam pertemuan dengan pimpinan DPR, MPR, DPD, anggota DPR dan undangan, yang berlangsung di gedung Parlemen Jakarta, Kamis (2/3/2017).
Dalam orasinya yang dibacakan disamping Ketua DPR Setya Novanto, Raja Salman menekankan pentingnya kerjasama antar kedua negara dan saling tukar kunjungan antar pejabat kedua negara guna memperkuat kerja sama di segala bidang di masa yang akan datang.
Selain tantangan umum seperti fenomena terorisme, benturan sipil dan tak adanya penghormatan atas kedaulatan negara atau melakukan intervensi terhadap urusan dalam negeri negara lain.
"Untuk itu saya katakan posisi kita harus bersatu, merapatkan barisan dalam menghadapi tantangan ini, serta melakukan koordinasi bersama-sama untuk menjaga keamanan dan perdamaian dunia," ujar Raja Salman.
Raja Salman tak langsung merespon dua permintaan yang diajukan oleh Ketua DPR RI Setya Novanto saat menyampaikan pidato lebih dahulu, yaitu terkait dengan penambahan quota baru haji dan agar TKI yang melanggar hukum dapat diampuni oleh Raja Salman.
Begitu saat tiba memasuki ruangan gedung DPR, Raja Salman didampingi oleh Ketua DPR Setya Novanto langsung mendapat penghormatan dari anggota DPR RI yang langsung berdiri untuk menghormati tamu.
Yang direspon simbolik dengan melambaikan kedua tangan nya dengan sesekali melemparkan senyum tawa untuk menjawab antusiasme anggota DPR RI dari Raja Salman.
Orasi Raja Salman tidak saja dinanti-nantikan oleh kalangan umat Islam tapi juga dari kalangan nonmuslim seperti Hendrawan Supratikno, anggota Fraksi PDI Perjuangan dan Gede Sumarjaya Linggih anggota DPR RI dari Dapil di Pulau Bali.
Sementara Ary Batubara anggota Fraksi PDIP tampak lebih terbawa berselfi ria dengan Raja Salman walau jarak titik temunya agak jauh, kendati dari kalangan Kristiani yang penah bertempat tinggal di California, Amerika Serikat.
Raja Salman tak cuma hanya dielu-elukan oleh rakyat kebanyakan di Bogor kemarin. Elite di Jakarta yang duduk di DPR RI juga menyambut tidak kurang terbilang meriahnya dan penuh antusias.
Ini kelihatan sewaktu Raja Salman tak menolak saat diajak untuk berselfi atau swa foto bersama dengan anggota DPR.
Sehingga mampu berhasil memecahkan kesakralan sosok Raja Salman penjaga dua Kota Suci di Mekkah dan Madinah di Arab Saudi, yang ternyata murah senyum tawa dan terkagum kagum dengan umat saat berada di Jakarta. (Erwin Kurai)
Artikel keren lainnya: